Kamis, 30 November 2017

Kultum Singkat Tentang Munafik | Materi Singkat

Posted byFugaki   on Pinterest

Hakikat Kemunafikan






  • Nifaq secara bahasa berarti salah satu lubang dari tempat keluarnya yarbu' (hewan sejenis tikus) dari sarangnya.
  • Nifaq secara syara' berarti menampakkan keislaman dan kebaikan, sekaligus menyembunyikan kekufuran dari kejahatan.
  • allah Ta'ala memperingatkan dengan firman-nya,

كَيْفَ وَإِنْ يَظْهَرُوا عَلَيْكُمْ لَا يَرْقُبُوا فِيكُمْ إِلًّا وَلَا ذِمَّةً ۚ يُرْضُونَكُمْ بِأَفْوَاهِهِمْ وَتَأْبَىٰ قُلُوبُهُمْ وَأَكْثَرُهُمْ فَاسِقُونَ
Bagaimana bisa (ada perjanjian dari sisi Allah dan Rasul-Nya dengan orang-orang musyrikin), padahal jika mereka memperoleh kemenangan terhadap kamu, mereka tidak memelihara hubungan kekerabatan terhadap kamu dan tidak (pula mengindahkan) perjanjian. Mereka menyenangkan hatimu dengan mulutnya, sedang hatinya menolak. Dan kebanyakan mereka adalah orang-orang yang fasik (tidak menepati perjanjian). 

  • Salah satu dosa yang paling besar di sisi Allah adalah nifaq (Kemunafikan) Allah Ta'ala berfirman,

إِنَّ الْمُنَافِقِينَ فِي الدَّرْكِ الْأَسْفَلِ مِنَ النَّارِ وَلَنْ تَجِدَ لَهُمْ نَصِيرًا

"Sesungguhnya orang-orang munafik itu (ditempatkan) pada tingkatan yang paling bawah dari neraka. Dan kamu sekali-kali tidak akan mendapat seorang penolongpun bagi mereka." (Q.S An Nisa : 145)

  • Kemunafikan adalah perkara yang membinasakan.
  • Kemunafikan adalah salah satu pembatal keislaman.
  • Ibnu Rajab Rahimahullahu berkata, " kemunafikan kecil, adalah jalan menuju kemunafikan lebih besar, sebagaimana maksiat adalah lorong menuju kekufuran.
  • Demikian juga orang yang terus-menerus di atas kemunafikan asghar, dikhawatirkan dicabut darinya keimanan dan menjadi munagik tulen.


Sekian kultum singkat yang bisa saya sampaikan, Semoga bermanfaat untuk semua ^^.




Tidak ada komentar:
Write komentar

Join Our Newsletter